Cara Membuat Ayam Percik Kelantan yang Enak dan Gurih
UTARAPOST.ID - Mungkin dari sebagian kalian semua tentunya belum tau yah apa itu ayam percik kelantan ? Karena ayam hanya bisa di masak oleh beberapa orang saja.
Apakah bunda sudah mengenal dengan makanan yang disebut ayam
percik ini ? Mungkin dari bunda semua cuman ada beberapa kan yang pernah lihat atau
pernah merasakan makanan ini.
Memang makanan ini tidak terlalu terkenal di Indonesia, akan
tetapi di Malaysia makanan ini merupakan makanan yang paling banyak diminati
dan jumlah pembeliannya tinggi.
Akan rasanya yang sangat enak dan gurih menyebabkan semua
lidah orang cocok dengan makanan ini, jika bunda mencoba maka bunda juga
langsung ingin membuatnya.
Ayam ini bisa bunda temukan di Malaysia biasa ada di pasar
malam atau di toko makanan yang menyediakan makanan ini. Nah kalo bunda
penasaran dan ingin membuat makanan ini, bunda bisa simak cara membuatnya di bawah
ini.
Cara Membuat Ayam Percik Kelantan Sedap
Pertama-tama sebelum bunda memikirkan cara membuatnya, bunda
harus mencari bahan-bahannya terlebih dahulu, bunda bisa mencarinya di
toko-toko atau warung dekat rumah bunda, karena bahan yang akan digunakan juga
mudah dicari di kita juga. Dan berikut adalah bahan-bahan yang harus bunda
siapkan secara lengkap.
Bahan-bahan Pembuatan Ayam Percik
- 2 cm lengkuas yang sudah di geprek.
- 2 potong asam gelugur.
- 2 batang serai yang sudah di geprek.
- 700 gram daging ayam.
- 3 sendok makan minyak goreng.
- 1250 Mililiter santan, serta tambahkan 2 butir kelapa.
- 1 setengah sendok teh garam.
- 1 sendok teh gula pasir.
- ½ teh kelebat.
- 3 cm kunyit.
- 10 siung bawang merah.
- 2 cm Jahe.
- 1 sendok teh terasi.
- 1 sendok makan cabai halus.
- Dan tambahkan lagi 1 sendok makan garam.
Nah mungkin hanya itu saja beberapa bahan yang harus bunda butuh kan dalam pembuatan ayam percik ini, jika bunda ingin menambah toping lain, maka silakan disesuaikan saja. Untuk sekarang kita bisa langsung ke cara pembuatannya bunda, saya anggap bunda sudah menyiapkan bahan-bahannya.
Cara Pembuatan Ayam Percik
- Pertama kalian boleh cuci dahulu ayamnya hingga bersih dan pastinya tidak ada darahnya.
- Ayam yang terlalu besar anda bisa membelahnya lalu anda juga harus geprek ayam tersebut hingga memar dan memiliki tekstur yang sangat lembut.
- Jangan semuanya di geprek, cukup bagian daging ayam yang keras saja.
- Setelah itu bunda panggang dengan dibolak-balik sampai dengan berubah warna dan bisa langsung di angkat jika sudah matang.
- Panaskan minyak goreng terlebih dahulu.
- Jika sudah panas maka bunda bisa memasukan bumbu seperti lengkuas, asam gelugur, serai, kelabat, dan aduk hingga merata serta baunya harum.
- Setelah itu masukkan santan dengan sedikit-sedikit sambil di aduk secara terus-menerus.
- Jika sudah mendidih maka langsung kecilkan apinya dan bunda boleh menambahkan gula dan garam lalu aduk.
- Lalu keluarkan asam gelugur dari wajan, lalu masukkan ayam. Setelah itu anda bisa bisa memasak kembali hingga matang atau mendidih.
- Gunakan api kecil dan terus masak hingga santan berminyak dan mengental, lalu angkat.
- Langkah yang selanjutnya bunda bisa memanggang ayamnya di atas bara api yang sudah panas, pastikan juga bunda harus membarenginya dengan membumbuinya.
- Jika sudah berwarna kuning keemasan itu tandanya ayam sudah matang, dan bunda bisa langsung mengangkatnya.
- Maka proses finishing bunda bisa langsung menyajikan dan menikmatinya.
Nah mungkin hanya begitu saja ya bunda untuk cara pembuatan
ayam percik ini. Mungkin bagi bunda yang baru mencobanya ini sangatlah susah
sekali. Namun yang sudah memiliki pengalaman berkali-kali membuatnya ini akan
terbilang sangat mudah.
Nah mungkin demikian saja informasi yang dapat utarapost
sampaikan seputar Cara Membuat Ayam Percik Kelantan, semoga artikel ini bisa
membantu dan bermanfaat untuk kita semua yang membacanya.
Masih ada banyak lagi artikel lainnya yang belum saya
sampaikan semoga di kesempatan selanjutnya saya dapat membagikannya pada kalian
semua agar kita semua mendapatkan pelajaran yang memang sangat dibutuhkan,
Sekian dan Terima kasih.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Ayam Percik Kelantan yang Enak dan Gurih"